Profile DIII Kearsipan

10 September 2009

PENGUMUMAN WISUDA IV TAHUN 2009 (KE-116)

Diberitahukan kepada Calon Wisudawan Fakultas Ilmu Budaya Undip Program S1 dan DIII, bahwa WISUDA UNIVERSITAS dan WISUDA FAKULTAS akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2009, serta yang boleh mengikuti Wisuda IV/2009 adalah kelulusan tanggal 23 Juni-30 September 2009.
adapun persyaratan yang harus dile diberngkapi adalah sebagai berikut:
1. Mengisi data alumni dan isian untuk anggota IKA serta mengisi data penulisan
Ijazah.
2. Melampirkan nilai TOEFL bagi angkatan 2003 ke atas, dengan standar minimum TOEFL
400 bagi Sarjana.
3. Menyerahkan Pas Foto dengan ketentuan:
a. Ukuran 3x4 (hitam putih) : 5 (lima) lembar - untuk Ijazah.
b. Ukuran 3x4 (berwarna) : 2 (dua) lembar - warna dasar merah untuk Kartu IKA Undip.
c. Ukuran 2x2 (berwarna) : 1 (satu) lembar - untuk plakat.
d. Memakai Jaket Almamater.
e. Dibelakang Foto diberi Nama dan NIM.
4. Menyerahkan Surat Keterangan telah Revisi Skripsi / Tugas Akhir dari Ketua
Jurusan/Ketua Program.
5. Menyerahkan Surat Keterangan dan Bebas Peminjaman :
a. Buku dari Perpustakaan Wilayah Jawa Tengah.
b. Buku dari Perpustakaan Pusat Undip.
c. Uang dari KOSUMA Undip.
d. Buku dari Perpustakaan dan telah menyerahkan Skripsi/Tugas Akhir di Perpustakaan
Fakultas Ilmu Budaya Undip.
6. Menyerahkan Surat Keterangan Lulus dari Ketua Program (Khusus DIII).
7. Menyerahkan 1 (satu) lembar fotokopi Ijazah SMU.
8. Menyerahkan transkrip nilai yang telah diisi :
a. Nilai Komprehensip dan Skripsi/Tugas Akhir.
b. Judul Skripsi / Tugas Akhir.
9. Membayar biaya Wisuda Universitas, dll. sebesar :
a. S1 Reguler ........................ : Rp. 390.000,-
b. DIII .............................. : Rp. 390.000,-
c. S1 Sastra Inggris Ekstensi ........ : Rp. 415.000,-
10. Perubahan maupun kekurangan akan diperbaiki kemudian.
11. Pendaftaran wisuda dilayani s/d 2 Oktober 2009 di Subbag Akademik Fakultas Ilmu
Budaya Undip.

Semarang, September 2009

NB :
PERTEMUAN CALON WISUDAWAN FAKULTAS
Direncanakan besok pada :
Hari : Rabu
Tanggal : 7 Oktober 2009
Pukul : 16.00
Tempat : E.103
Diharapkan Calon Wisudawan bisa hadir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TV On Line Indonesia